Cara Pinggul Granit (Bullnose Granit) dibuat dengan Manual Maupun Mesin
/
0 Comments
Dalam membangun rumah tidak hanya sekedar merencanakan bagian luarnya dan
membuat bangunan agar berdiri tegak saja, namun ada banyak sekali rincian
lainnya yang harus Anda perhatikan dalam pembangunan rumah Anda setelah rumah
Anda selesai berdiri. Karena terkadang rincian ini justru dilupakan, padahal
rincian inilah yang akan membuat rumah Anda menjadi lebih indah, rapi dan
menarik nantinya. Karena tentunya rumah yang indah, rapi dan menarik akan lebih
nyaman untuk ditinggali. Biasanya wanita adalah orang yang lebih rinci mengenai
hal ini dan menjadikannya menjadi orang yang ingat untuk melakukan berbagai
finishing di setiap sudut rumah. Salah satu yang penting untuk dilakukan pada
saat Anda membangun rumah adalah membuat pinggul granit atau yang sering
disebut dengan bullnose pada berbagai sudut keramik granit yang Anda gunakan di
rumah, entah itu di teras, di meja dapur maupun bagian lainnya yang dipasangi
dengan granit.
Pinggul granit biasanya diaplikasikan pada bagian terluar granit yang
langsung bersinggungan dengan lingkungan sekitarnya. Penggunaan granit pada
rumah adalah hal yang sangat menarik untuk dilakukan sebab granit yang
mengkilap akan memberikan kesan rumah yang bersih jika Anda gunakan sebagai
keramik. Namun tentunya harganya yang mahal tidak membuat semua orang bisa
melapisi semua bagian rumahnya dengan granit. Paling sering orang melapisi
granit pada lantai teras atau meja dapur. Untuk lebih mengenal tentang cara pinggul granit (Bullnose Granit) dan apa itu pinggul granit maka bisa Anda simak
informasi lebih lanjutnya di bawah ini :
Lebih Rinci Tentang Pinggul Granit
Untuk lebih jelasnya lagi maka pinggul granit adalah bagian tepian granit
yang berada di bagian terluar daerah yang dipasangi granit yang dibentuk
menjadi seperempat lingkaran dengan berbagai teknik dan bentuk yang kemudian
nantinya bisa berguna untuk berbagai alasan. Bagian rumah yang dipasangi granit
biasanya pada anak tangga, pada meja dapur atau pada lantai teras Anda. Untuk
melakukan cara pinggul
granit dengan
sempurna bukanlah hal yang mudah, biasanya pekerjaan ini dilakukan oleh orang
yang sudah terbiasa melakukan pekerjaan ini, maka dari itu bahkan tidak semua
tukang bangunan dapat melakukan pekerjaan ini. Jika dilakukan dengan
sembarangan maka tentunya hal ini akan membuat pinggul granit yang dikerjakan
menjadi tidak rapi dan tidak terbentuk sesuai dengan bentuk yang diinginkan
oleh si pemilik rumah.
Cara Manual Membuat Pinggul Granit
Pada awalnya cara pinggul granit ini dilakukan dengan cara yang manual
dengan memanfaatkan penggunaan gerinda yang diaplikasikan dengan menggunakan
tangan. Namun tentunya untuk melakukan cara pinggul granit secara manual ini
diperlukan keahlian yang khusus dari pembuat pinggul granit ini agar tidak
gagal dalam membentuk pinggul granit sesuai dengan yang diinginkan. Untuk
melakukan cara pinggul
granit secara manual
ini maka gerinda yang Anda gunakan pada saat hendak memotong bagian terluar
dari bagian granit itu harus dipegang dengan stabil, jangan sampai pada saat
menggunakannya tangan Anda bergetar sehingga membuat gerinda menjadi bergeser
dan membentuk bagian yang tidak seharusnya dipotong. Setelah dilakukan
pemotongan dengan gerinda ini pun maka pinggul granit itu harus dihaluskan
kembali dengan menggunakan alat lain untuk menyempurnakan bentuk yang dibuat.
Cara Pinggul Granit Dengan Mesin
Pada saat ini cara pinggul granit tidak lagi sesulit dulu karena pada saat ini juga sudah tersedia mesin yang
digunakan banyak pengrajin untuk membantu orang yang ingin melakukan cara pinggul granit dengan lebih akurat dan menghasilkan hasil yang lebih
baik. Karena memang melakukan cara pinggul granit dengan cara yang manual meski dikerjakan oleh orang yang sudah
professional sekali pun tetap tidak bisa menjamin bahwa Anda bisa mendapatkan
pinggul granit yang sempurna sesuai dengan keinginan Anda. Karena tentunya
manusia memiliki berbagai kekurangan pada saat melakukan berbagai pekerjaan
manual. Namun dengan jasa yang menggunakan mesin dalam membuat pinggul granit
maka tentunya pinggul batu granit yang dihasilkan bisa lebih terjamin kualitasnya.
Alasan Membuat Pinggul Granit
Alasan keindahan adalah alasan utama dalam pembuatan pinggul granit, karena
biasanya pinggul granit yang dibuat tidak hanya bisa dibuat menjadi bentuk
lingkaran saja melainkan bisa lebih divariasikan menjadi berbagai bentuk dengan
menghilangkan sudut tajam dari granit maka tentunya dengan cara pinggul granit ini maka tepian granit Anda akan semakin
memperindah rumah Anda. Usahakan selalu menggunakan model yang sama dalam
membuat pinggul granit untuk seluruh rumah. Kemudian cara pinggul granit yang dibuat pada bagian tepian meja dapur atau
meja wastafel dalam rumah juga berfungsi untuk mengurangi kecelakaan yang bisa
diakibatkan oleh sudut tajam yang ada pada granit. Terutama hal ini akan sangat
baik untuk melindungi anak-anak Anda dari tepian tajam granit sehingga dengan
adanya pinggul granit yang tumpul tidak akan menyakiti anak-anak Anda.